Home BERITA Umat Katedral Pangkalpinang Semangat Mempersiapkan Tahbisan Diakon Fr Simpli

Umat Katedral Pangkalpinang Semangat Mempersiapkan Tahbisan Diakon Fr Simpli

by Stefan Kelen

Pangkalpinang, BERKATPAPIN–Pelaksanaan tahbisan diakon bagi Frater Simplisius Lowan akan dilaksanakan pada Minggu, 15 Agustus 2021 yang bertepatan dengan ‘Hari Raya Maria Diangkat ke Surga’ dan akan dipimpin oleh Bapa Uskup Pangkalpinang, Mgr. Adrianus Sunarko, OFM.

Berdasarkan informasi dari Seksi Liturgi Paroki Katedral St Yosef, Ibu Lidwina Lan Cen, rencana tahbisan diakon ini diberitakan sekitar awal Juni oleh Romo Parokus Katedral Pangkalpinang, RD Justinianus Ta’Laleng

“Begitu mendengar tentang rencana tahbisan ini, ibu mulai pikir akan memberikan kepercayaan kepada Koor Paroki yang baru dibentuk dan bertugas perdana dalam misa 87 tahun pemberkatan Gereja Katedral.

Awal Juli, rencana ini sudah ibu ‘bocorkan’ ke kelompok pasutri. Namun baru awal Agustus setelah mendapat kepastian tentang Katedral sebagai tuan rumah dan semua petugas dari Katedral, info ini disampaikan ke semua petugas yang terlibat,” jelas seksi liturgi paroki.

Frater Simpli saat mengikrarkan Janji Selibat di hadapan Bapak Uskup

Dalam persiapan tahbisan diakon, banyak umat yang bergabung untuk memeriahkan perayaan penting bagi Fr. Simpli. Banyak anak remaja, orang muda, serta pasutri yang terlibat menjadi petugas liturgi, terutama koor gabungan paroki.

Pada Jumat, 13 Agustus 2021, pukul 18.00 WIB telah diselenggarakan gladi bersih di Gereja Katedral Santo Yosef Pangkalpinang dalam persiapan tahbisan diakon bagi Fr Simpli.

Fr. Simpli serta Pastor Paroki ikut bergabung dalam pelaksanaan gladi bersih pada Jumat malam itu agar perayaan tahbisan diakon nanti dapat berjalan dengan lancar.

Berdasarkan penjelasan Ibu Lidwina, konsep tahbisan diakon ini sudah dipersiapkan selama 1,5 bulan dan persiapan fisiknya sekitar 2 minggu.

Proses persiapan ini terbilang cukup singkat. Para petugas liturgi dan panitia berusaha untuk menyesuaikan dengan waktu yang singkat itu.

Meskipun terdapat beberapa kendala di waktu yang singkat, segala persiapan untuk tahbisan diakon berjalan dengan lancar.

“Persiapannya dilakukan dengan sangat baik, karena dari beberapa minggu sebelumnya perwakilan umat melalui beberapa anggota DPP. PIPA paroki telah mengadakan pertemuan sebagai persiapan tahbisan diakon nanti dengan dibentuknya panitia kecil,” ujar Sekretaris DPP Katedral St. Yosef, Bapak Riyan Eka Nugraha melalui pesan di WhatsApp.

Fr. Simpli banyak mendapatkan dukungan dari umat Paroki Katedral St. Yosef. Dukungan ini disampaikan oleh Bapak Riyan Eka Nugraha, sebagai perwakilan dari seluruh umat.

“Sangat gembira juga bersukacita, karena bertambah lagi gembala yang diutus di tengah-tengah umat Pangkalpinang. Sebagai umat, kami senantiasa mendoakan para-Imam, khususnya calon imam (Fr. Simpli) yang akan ditahbiskan menjadi Diakon nanti. Semoga Diakon yang akan ditahbiskan nanti, senantiasa sehat dan setia dalam panggilannya untuk melayani,” tulis Bapak Riyan.

Semoga Diakon yang akan tertahbis semakin siap lanjut ke tahap berikutnya dan semakin setia dalam pelayanannya sebagai calon Imam di Keuskupan Pangkalpinang. (***)

Peliput : Odilia Siringo Ringo

Related Articles

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.