Home FeatureSEKAMI HUT Sekami MBPA 2012 (arsip)

HUT Sekami MBPA 2012 (arsip)

by admin

Tepuk Salut selalu untuk SEKAMI MBPA. Pagi itu, Minggu, 8 Januari 2012 iring-iringan kendaraan yang mengangkut para laskar SEKAMI mulai pukul 07.00 WIB memenuhi Lokasi Gereja Baru MBPA.  Mereka datang dari locus pastoralis mereka masing-masing; yaitu KBG-KBG yang tersebar di daerah Batuaji, dari Rempang sampai Tanjung Uncang. Walau mendung hendak menghalangi mereka, namun semangat yang berapi-api mampu menghalaunya.

Pertama-tama setelah mereka bersatu memenuhi Gedung Gereja yang akan menjadi Gereja terbesar di Kepri ini, dengan khidmat Senandung “Ave Maria” dilantunkan dari mulut-mulut mungil nan suci itu. Untaian Mawar dipersembahkan kepada Bunda Maria dalam Doa Rosario Misioner. Tidak hanya mendoakan keluarga, dan rekan-rekan mereka, anggota SEKAMI dalam 5 (lima) Peristiwa Rosarionya juga mendoakan anak-anak di belahan bumi lainnya. Para petugas dalam Rosario Misioner ini dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

Penampilan mempesona sang dirijen Devi Chrisanta juga memukau seluruh umat yang hadir dalam Ekaristi Meriah, Puncak Aksi Sekami Tahunan itu. Memang Ekaristi bukanlah ajang show untuk menjunjukkan kebolehan, namun jelas, justru karena Ekaristi adalah Upacara Resmi Gereja, Kurban Kristus, Kehadiran Nyata Kristus dalam Hosti dan Anggur, Devi telah menempatkan talentanya dengan benar, anugerah Tuhan untuk memuliakan Tuhan. Demikian juga dengan petugas Liturgi lainnya, para penari Liturgi: Yosi, Silvia, Tia, Dea, Febri dan Dewi.

Romo Ngadi yang memimpin Misa ini, mengundang “TELMI” boneka tangan, yang selama ini mengikuti Aksi Tiga Raja untuk memberikan kesaksiannya selama menjalankan misinya. “Telmi” yang tadinya “Telat Mikir” menjadi nama baru “TELah BerMIsi”. Trimakasih SEKAMI…..!!!! Salam Misioner !!!

arsip “TAMPAR” edisi 15 Januari 2012


Dokumentasi Foto

sekami mbpa sekami mbpa1 sekami mbpa2 sekami mbpa3 sekami mbpa4 sekami mbpa5

Related Articles

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.