Home BERITA Pesan Natal Presiden Jokowi: Pererat Persaudaraan dan Kerukunan!

Pesan Natal Presiden Jokowi: Pererat Persaudaraan dan Kerukunan!

by Stefanus Lopis

Bogor, Berkatnews.com– Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau beberapa gereja di Kota Bogor dalam pelaksanaan ibadah Natal. Salah satunya Gereja Katedral Bogor.

Pada kesempatan ini, Jokowi didampingi Wali Kota Bogor, Bima Arya. Jokowi tampak mengenakan batik kuning kecoklatan lengan panjang, dan sempat bersalaman maupun berswafoto bersama jemaat gereja.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi berpesan agar keceriaan di Hari Natal dapat memperkuat rasa persaudaraan danΒ kerukunanΒ antar umat bergama.

β€œMari bersama-sama kita terus mempererat persaudaraan dan kerukunan kita untuk kemajuan Negara kesatuan Republik Indonesia,” kata Jokowi dilansir dari laman Instagram resminya, Minggu (25/12/2022).

Presiden Jokowi saat berada di Gereja Katedral Bogor. (foto: hidup)

SelainΒ pesan Natal, Jokowi mengaku para umat yang hadir berwajah senang dan bahagia. Kepala negara mengaku merasakan kedamaian yang menyertai pada perayaan Natal tahun ini.

β€œSaya melihat tadi bapak ibu semuanya senang dan bahagia damai menyambut Natal tahun ini,” ujar Jokowi.

Menutup sambutannya, Jokowi mendoakan semoga natal tahun ini diberkati Tuhan.

β€œSelamat natal semoga Tuhan memberkait kita semua,” ujar Jokowi.

Sementara Pastor Kepala Paroki Katedral Bogor Romo Paulus Haruna menyampaikan kehadiran Presiden Jokowi adalah hadiah Natal yang indah untuk umat Paroki Katedral Bogor.

β€œWalaupun singkat, kehadiran Presiden bersama Bapak Wali Kota Bogor Bima Arya adalah hadiah Natal yang luar biasa untuk kita semua. Ini adalah kali pertama Presiden Jokowi masuk ke Gereja Katedral Bogor,” tukas Pastor Haruna dilansir dari Hidupkatolik. (SHL)

Related Articles

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.