Home BERITA STIE Bentara Persada, Wisuda Sarjana Manajemen di Masa PPKM (1)

STIE Bentara Persada, Wisuda Sarjana Manajemen di Masa PPKM (1)

by Stefan Kelen

Batam, Berkatnews.com. STIE Bentara Persada terus berbenah diri. Sebagai satu-satunya kampus Katolik yang berangkat dari β€˜kegembiraan dan harapan, duka dan kecemasan orang-orang zaman sekarang, terutama kaum miskin dan siapa saja yang menderita, merupakan kegembiraan dan harapan, duka dan kecemasan Gereja Katolik juga’, maka STIE Bentara Persada tetap melanjukan pelayanannya di tengah pandemi Covid-19 yang melanda dunia saat ini.

Para tamu yang menghadiri acara wisuda (foto ; evi)

Sabtu, 6 November 2021, dengan diiringi lagu Gaudeamus Igitur, Senator memasuki ruangan yang terasa sangat sakral itu. Aura haru, bangga, hidmat dan pelbagai emosi mewarnai atmosfir di ballroom hotel Beverlly, Baloi itu.

Sidang Senat Terbuka dalam rangka wisuda sarjana program studi manajemen yang diketuai oleh Pilifus Junianto, S.S., M.M. ini dihadiri oleh Bapak Hendri Arulan, S.Pd, kepala Dinas Pendidikan kota Batam yang mewakili Walikota Batam, Ibu Ir. Yuniarti yang mewakili LLDIKTI wilayah X, RP. Lukas Boy Sitepu SS.CC yang hadir sebagai perwakilan Yayasan Bentara Persada, serta Bapak Siprianus S. Pd dan Bapak Adrick Bernardy sebagai wakil dari Yayasan Tunas Karya yang nantinya akan menjadi yayasan yang mengelola STIE Bentara Persada.

Pada hari yang cerah itu, STIE Bentara Persada yang memiliki moto Unggul, Terbuka dan Integral ini berhasil mewisuda 17 wisudawan/wati, yang nantinya diharapkan bisa menjadi utusan-utusan yang siap mengabdi kepada bangsa dan negara demi keadaban hidup bersama.

Evy Puspitosari-Kontributor Berkatnews,com

Related Articles

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.